-->
ZDIRY-TUFWT-EBONM-EYJ00-IDBLANTER.COM
ZDIRY-TUFWT-EBONM-EYJ00
BLANTERWISDOM105

Trik Cara Edit Cell dan Protect Sheet Menggunakan Password Pada Vba Excel

Trik Cara Edit Cell dan Protect Sheet Menggunakan Password Pada Vba Excel

Trik Cara Edit Cell dan Protect Sheet Menggunakan Password Pada Vba Excel

 Assalamu’alaikum wr.wb

Trik Cara Edit Cell dan Protect Sheet Menggunakan Password Pada Vba Excel - Postingan kali ini admin akan berbagi tentang cara mengedit cell dan memproteksi sheet menggunakan password pada vba Excel. memberikan proteksi pada sheet/cell (Worksheet) Excel merupakan salah satu cara untuk mengamankan sebuah data. 

Sebenarnya melakukan proteksi pada excel sangat mudah. Salah satu cara yang paling sering dilakukan orang lain dalam proteksi sebuah file yaitu dengan cara klik kanan pada sheet (Data Excel Yang Akan di Proteksi) kemudian pilih protect. 

Tujuan Proteksi Sheet/Cell (Worksheet) Pada Excel

Tujuan proteksi Sheet/cell di Excel adalah untuk membatasi akses pengguna (User) terhadap isi data pada sebuah file yang kita miliki. Microsoft office excel sendiri sebagai salah satu program spreadsheet yang handal tentunya juga menyediakan fitur-fitur canggih untuk mengamankan hasil pekerjaannya.

Melakukan proteksi pada worksheet supaya dapat menjaga/melindungi bagian pada rumus yang telah kita buat pada area sel tertentu agar terhindar dari perubahan atau penghapusan yang tidak disengaja dan juga agar tidak bisa diubah sembarangan oleh orang lain.  

Tapi, bagaimana cara mengedit cell yang terproteksi dengan teknik memasukan password sekaligus dapat memprotek sheet pada vba excel?

Trik Cara Edit Cell dan Protect Sheet Menggunakan Password Pada Vba Excel

Baiklah silahkan anda ikuti saja tutorialnya di bawah ini.

1. Buat Data

Silahkan anda buat data siswa contohnya seperti berikut.

2. Buka Jendela Visual Basic

Klik Developer - Visual Basic

3. Masukkan Coding Vba Excel

Pada Project Explorer yang di sebelah kiri, silahkan double klik Sheet1 tersebut kemudian masukkan codingnya seperti berikut.

Const AKU As String = "ANDRE"

Private Sub Worksheet_SelectionChange(ByVal Target As Range)
Dim Tanya As String, Ganti As String
On Error Resume Next
With Target
If Not Intersect(Target, Range("D4:D6")) Is Nothing Then
    If Len(.Value) > 0 Then
        Tanya = Application.InputBox("Silahkan Ketik Password Anda Disini : ", "informasi-beritaandre.blogspot.com", "Masukkan Password")
            If Tanya = "False" Then Exit Sub
            If Tanya <> AKU Then
                MsgBox "Maaf...Password salah, Silahkan Hubungi Admin / Programer Anda", 16, "ANDRE"
            Exit Sub
            ElseIf Tanya = AKU Then
                Ganti = Application.InputBox("Mau diganti Data Apa ini : ", "Ganti", .Value)
                If Ganti = "False" Then Exit Sub
                    ActiveSheet.Unprotect AKU
                    .Value = Ganti
                    ActiveSheet.Protect AKU
                End If
            End If
    End If
End With
End Sub

Private Sub Worksheet_Activate()
With ActiveSheet
  .Unprotect AKU
    .Cells.Locked = False
   .Range("D4:D6").Locked = True
.Protect AKU
End With
End Sub

4. Lihat Hasil

Untuk melihat hasilnya silahkan kembali ke jendela worksheet lalu coba kamu klik salah satu data siswa tersebut contohnya anda ingin mengganti nama siswa, silahkan klik nama siswa pada cell D4.

Maka akan muncul jendela password. silahkan anda masukkan password yang ada di coding vba tadi.

Catatan: Silahkan Ubah Nama Range D4:D6 Sesuai Keinginan Anda
cara edit cell dan protect sheet menggunakan password pada vba excel
Edit Cell dan Protect Sheet

Itulah tutorial cara edit cell dan proteksi sheet menggunakan password pada vba excel | cara protect sheet excel vba | cara protect cell excel | how protect excel sheet with password

Semoga tutorial ini bermanfaat dan dapat menambah wawasan kita dalam memperlajari sebuah coding pada vba excel.

Terima Kasih

Share This :
Admin

Blogger Pemula yang ingin berbagi seputar Tutorial, Aplikasi, Smartphone dan Teknologi.

0 komentar